Pembelajaran Lapangan dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PLPKM)

Program Pembelajaran Lapangan dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PLPKM) merupakan program pembelajaran di luar kampus non SKS, tetapi wajib diikuti oleh mahasiswa MEP sebelum mulai menulis tugas akhir. Tempat PLPKM dilaksanakan di pemerintah daerah untuk membahas kasus-kasus sesuai dengan konsentrasi mahasiswa, yang nantinya akan dituangkan dalam sebuah laporan PLPKM sebagai rekomendasi kebijakan upaya pemecahan masalah.

Pada Semester ini mahasiswa mengikuti PLPKM di Pemerintah Kabupaten Bantul, dan diterima oleh Kepala Bappeda. Akhmad Akbar Susamto, Ph.D. Ketua Program Studi MEP menyampaikan, PLPKM di Kabupaten Bantul merupakan kegiatan keberlanjutan dari angkatan sebelumnya. Melalui kegiatan ini mahasiswa diharapkan dapat menganalisis secara langsung masalah pembangunan dan perekonomian yang ada di Kabupaten Bantul. PLPKM juga sebagai wadah mahasiswa mengimplementasikan ilmu yang telah dipelajari dalam kelas, dengan harapan ada keberlanjutan analisis yang lebih kuat dan mendalam” tuturnya.

Sebanyak sembilan belas mahasiswa mengikuti PLPKM, meliputi sebelas mahasiswa dari konsentrasi Perencanaan dan Pembangunan Ekonomi Daerah (PPED) dan delapan mahasiswa  konsentrasi Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan (PEB). Mahasiswa dibagi dalam empat kelompok dan setiap kelompok didampingi oleh satu Dosen Pembimbing PLPKM.

Setiap kelompok membahas satu topik dalam Focus Group Discussion (FGD) yaitu: (1) Analisis Sub sektor PDRB (Pertanian, Industri, akomodasi), (2) Dampak Dana Keistimewaan, (3) Belanja Wisatawan di Bantul, dan (4) Evaluasi Program Prioritas Pembangunan. Tak hanya kegiatan FGD, mahasiswa juga diajak mengunjungi lokasi wisata untuk melihat langsung sektor wisata dan dampaknya pada pembangunan perekonomian di Kabupaten Bantul.

Khoiriyah Retno Utami