RESEPSI WISUDA MEP FEB UGM PERIODE JANUARI 2019

Sleman, Program Studi MEP FEB UGM menyelenggarakan acara resepsi wisuda di University Club UGM Rabu (23/01) pukul 11.00 WIB, setelah wisudawan mengikuti upacara wisuda Pascasarjana UGM di Grha Shaba Permana. Pada periode kali ini, Program Studi MEP FEB UGM mewisuda 55 mahasiswa meliputi 5 konsentrasi yaitu 14 orang dari Manajemen Aset dan Penilaian Properti (MAPP) 2 orang dari Manajemen Aset dan Penilaian Properti (MAPB) , 7 orang dari Manajemen Keuangan dan Aset Daerah (MKAD), 30 orang dari Perencanaan dan Pembangunan Daerah (PPD) dan 2 orang dari Ekonomika Terapan.

Sebanyak 11 wisudawan berhasil lulus dengan pujian cumlaude, dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi 3, 89 diraih oleh Eka Novalia Firdayanti, M.Ec.Dev. Sedangkan, IPK rata-rata wisudawan pada periode Januari 2019 sebesar 3,61 dengan masa studi rata-rata 1 Tahun, 5 Bulan, 8 Hari. Pada sambutan dan laporan statistik wisudawan, Wakhid Slamet Ciptono, M.B.A., M.P.M., Ph.D. mengucapkan banyak terima kasih kepada instansi-instansi mitra, karena sudah mempercayakan pegawainya untuk melanjutkan studi di MEP FEB UGM. Wakhid juga memberi selamat kepada para wisudawan dan wisudawati sekaligus meminta maaf atas segala kekurangan dan kesalahan MEP FEB UGM dalam melayani dan membantu mahasiswa selama ini.

Prof. Mahfud Sholihin, Ph.D., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM, pada kesempatan kali ini menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh wisudawan wisudawati. “semoga ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat bagi instans, bangsa, dan negara. Silahkan bagi yang ingin melanjutkan S3 di FEB UGM karena belajar atau menuntut ilmu akan mendapat pahala” pungkasnya.

Fitria Noviyanti mewakili wisudawan dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih dan permohonan maaf kepada dosen dan staf MEP FEB UGM. “setelah menjadi alumni dan kembali ke instansi kita akan memiliki tanggungjawab di instansi masing-masing. banyak sekali ilmu yg didapat, kami berharap dapat berkontribusi nyata pada masyarakat. Keberhasilan ini tidak lepas dari bimbingan seluruh civitas akademika MEP FEB UGM, terima kasih atas segala dukungan dan bimbingannya” pungkasnya (bgs)

Leave a Reply